Komunitas Blogger Semut: Tempatnya Belajar Ngeblog, Sinergi, dan Kolaborasi Untuk Indonesia

Sandi Iswahyudi

manfaat ngeblog BLOGGER sandi iswahyudiSaya mulai ngeblog akhir tahun 2013. Kemudian baru merasakan manfaat ngeblog sejak Maret 2015 hingga sekarang, dan ternyata tahun ini peminatnya sangat banyak.

Pernyataan tahun ini peminatnya sangat banyak, entah benar/tidak. Karena saya baru serius menekuni dunia blog sejak Maret 2015 itu.

Ditambah dengan beberapa teman lama, adik tingkat satu organisasi, kakak tingkat, hingga orang di facebook yang belum saya kenal tertarik ingin belajar ngeblog.

Mereka tanya dan menyatakan ketertarikan untuk belajar ngeblog pada saya lewat pesan di facebook, whats app, dan ada juga yang SMS.

Mungkin mereka mulai tertarik ngeblog tahu dari internet, baca dari tulisan-tulisan saya, atau saat saya berbincang dengan rekan di komunitas tentang dunia blog.

Bagi Anda yang masih belum tahu manfaat ngeblog/ingin tahu lebih banyak. Bisa baca beberapa tulisan saya tentang manfaat ngeblog.

  1. Berbagi 8 Manfaat Jadi Blogger yang Saya Rasakan dengan Booklicious Malang
  2. 18 Blogger dari Berbagai Kalangan, Berbagi Manfaat, Tips-Trik Ngeblog Pada Mahasiswa Baru FPP UMM
  3. Berbagi 5 Nilai yang didapatkan dari Ngeblog pada Mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah UMM

Selain itu, saya juga beberapa kali berbagi informasi terkait dunia blog yang sudah saya rasakan manfaatnya ke rekan-rekan baik komunitas, kelas-kelas kecil yang saya bentuk, hinga organisasi intra kampus.

Saya ingin membagi pengalaman yang saya dapat ke orang lain. Sebab banyak hal hebat yang didapatkan, daripada sekadar uang.

Misalnya membantu usaha kecil berkembang, wisata yang belum terkesplor jadi dikenal, pribadi menjadi berkembang, kontribusi bagi negeri, serta menjadi amal jariyah untuk kehidupan di akhirat kelak.

Oleh karena itu, supaya efeknya semakin besar dan memudahkan dalam belajar, saya membentuk Komunitas Blogger Semut.

Latar belakang pembentukan komunitas

Pembentukan komunitas ini sebetulnya atas masukkan dari rekan blogger di Jakarta. Inti perbincangannya seperti ini.

Beliau bilang pada saya, sebaiknya saya membentuk komunitas sendiri, nanti anggotanya dari kelas-kelas yang sudah saya jalankan.

Supaya mereka yang masuk kelas tidak hilang begitu saja. Serta kalau ada komunitas supaya mereka terikat dan energi untuk terjun ke dunia blog lebih besar.

Selain itu beliau di Jakarta juga, sedang proses pembentukan jaringan dengan skala lebih besar.

Tujuan saya dan beliau, sama, maju dan bersinergi. Sehingga ke depan akan lahir banyak konten-konten positif, yang itu nanti berpengaruh positif bagi generasi muda.

Kita semua sepakat, jika sekarang banyak sekali konten negatif berkeliaran, dan itu sangat mengancam generasi muda kita.

Apalagi Indonesia termasuk negara dengan penduduk dan pengguna internet terbesar dunia.

Latar belakang lainnya, saya suka berbagi dan menginspirasi. Saya ingin menjadi seperti  Kek Jamil Azzaini, inspirator nasional yang telah menghasilkan banyak pembicara andal.

Kalau Kek Jamil Azzaini menginspirasi dengan menjadi pembicara. Sedangkan saya ingin menginspirasi juga lewat tulisan, kemudian berkembang menjadi pembicara nasional.

Seperti kata Kek Jamil Azzaini dalam buku-buku beliau, bahwa apa yang dilakukannya saat ini bukan hanya untuk kehidupan di dunia, namun untuk persiapan di akhirat kelak. Kehidupan yang kekal dan abadi.

Maka dari itu semoga hadirnya komunitas ini bisa mewujudkan mimpi saya dan membantu rekan-rekan yang lain untuk maju dan berkembang. Sehingga mimpi saya dan yang lain sama-sama bisa terwujud, aamiin.

Memang saya dalam dunia blogger juga belum satu tahun dan masih harus banyak belajar. Namun itu tidak membuat saya minder dan menutup diri untuk tidak berbagi ke yang lain.

Saya juga dapatkan ilmu ini dari internet. Artinya saya berkewajiban untuk membagikannya ke yang lain.

Dua kutipan menarik yang membuat saya senang berbagi ilmu, saya ambil dari buku #NasihatDiri

Pertama hak ilmu adalah adalah diamalkan. Kedua, jangan pernah berpikir bahwa ilmu yang kita bagikan masih sedikit! Bisa jadi, dari ilmu sedikit itu, akan merubah kehidupan orang lain, bahkan dunia.

Tujuan pembentukan komunitas

Tujuan sederhananya, perbincangan saya dengan rekan blogger di Jakarta kemarin adalah untuk maju dan sinergi sehingga ke depan akan semakin banyak konten positif yang berwarna.

Kemudian saya coba jabarkan lagi dalam bentuk visi misi.

Visi

Menjadi komunitas yang tetap sederhana dan konsisten untuk berbagi dan menyebarkan virus ngeblog ke berbagai profesi. Serta menerapkan filosofi dari semut, seperti kerja keras, sinergi, dan komitmen.

Misi

Pertama berbagi dan menyebarkan virus ngeblog

Berbagi dan menyebarkan virus ngeblog pada semua khalayak dari berbagai profesi.

Setiap profesi baik itu mahasiswa, manajer, pengusaha hingga ibu rumah tangga memiliki pelajaran hidup yang luar biasa.

Walaupun kecil tapi itu sangat berharga bagi generasi muda. Misalnya untuk ibu rumah tangga, tentang membiasakan keluarganya mencuci piring setelah makan.

Maka ketika banyak orang menulis dengan menceritakan profesi yang memiliki banyak pelajaran positif, itu akan memberikan warna yang indah di dunia online.

Inpirasi dari Kek Jamil Azzaini dalam bukunya Speak Change (2015: 42), kenapa harus investasi/berbagi ilmu.

Pertama orang cerdas tidak akan pelit ilmu, iya akan senang hati menyebarluaskannya. Sebab semakin banyak ilmu yang dibagi justru ilmu orang yang membagi semakin bertambah.

Kedua, berbagi ilmu adalah investasi jangka panjang. Manfaat dunia didapatkan, dan akhirat juga. Pahala akan terus mengalir kepada yang membagi ilmu hingga kiamat tiba.

Ketiga, orang yang berilmu akan ditinggikan derajatnya oleh Allah SWT, apalagi bila ilmu itu diajarkan dan disebarluaskan.

Sungguh amat bodoh orang yang tidak tertarik dengan investasi seperti ini.

Inilah yang juga menjadi salah satu alasan, saya menyebarkan virus ngeblog pada yang lain.

Kedua hasilkan blogger yang memiliki jiwa berbagi

Menghasilkan blogger yang memiliki jiwa berbagi konten-konten yang positif

Mas Aji Prasetyo seniman Kota Malang pernah bilang, fitrah blogger adalah berbagi konten positif dan menyebarkan informasi.

Kek Jamil Azzaini dalam bukunya Speak Change juga berpesan, “Ayo inspirasi Indonesia lewat bicara positif yang bisa memengaruhi jutaan orang berubah.”

Menulis pun, juga sebagai jalan untuk menginpirasi dan bisa memengaruhi jutaan orang untuk berubah.

Apalagi dengan menulis, tulisan kita akan abadi. Menulis adalah bekerja untuk keabadian, tandas Pramoedya Ananta Toer.

Oleh sebab itu, sudah menjadi keharusan/beban moral bagi kita yang terjun di dunia blog/literasi, untuk konsisten menyebarkan virus ngeblog dan konten positif.

Ketiga sinergi dan kolaborasi

Saling sinergi dan kolaborasi untuk memberi banyak manfaat pada banyak orang

Blog saat ini sudah tidak bisa dipandang remeh. Para blogger sudah biasa diajak kerja sama oleh bermacam brand baik untuk job review atau liputan.

Saya pun beberapa kali mendapatkan tawaran ini. Kadang saya dapat fasilitas, uang atau produk.

Lewat pengalaman ini, kemudian saya melihat celah kosong. Yaitu banyak produk, wisata hingga kegiatan yang seharusnya positif, inspiratif, dan harus diketahui oleh orang banyak, tidak terekspos.

Maka dengan hadirnya blogger yang mereka memiliki media dan gaya penulisan sendiri. Akan mampu masuk ke berbagai celah yang tidak bisa dimasuki oleh media pada umumnya.

Agar dampak yang dihasilkan luar biasa, para blogger wajib untuk kolaborasi dan sinergi.

Seperti kata Ridwan Kamil dalam bukunya, dalam bukunya Mengubah Dunia Bareng-Bareng.

Sekarang bukan zamannya mengubah dunia sendirian. Tapi zamannya mengubah dunia bareng-bareng.

Sasaran anggota Komunitas Blogger Semut

Pertama semua boleh masuk

Sasaran anggota komunitas ini, siapa saja boleh masuk. Terutama yang masih belum kenal blog dan ingin mempelajarinya.

Sebab tujuan utamanya menyebarkan virus ngeblog terutama pada mereka yang belum tahu akan dunia blogging.

Kedua blogger yang sudah lama terjun, jadi guru

Sedangkan blogger lain yang sudah tahu ngeblog/lama berkecimpung di dunia blog bisa masuk, asalkan nanti menjadi guru.

Yaitu si blogger berbagi tentang ilmu terkait blogging yang sudah didapatkannya.

Syarat bergabung

  1. Tulis mimimal 500 kata, tentang kenapa ingin jadi blogger, apa mimpi dengan jadi blogger, blognya isinya apa, dan apa harapan dengan menjadi blogger. Kirimkan link tulisannya dengan tag ke FB saya: Sandi Iswahyudi dengan hastag #AyoNgeblog #BloggerSemut
  2. Bagi yang ingin bergabung namun tanpa menulis tugas di atas, syaratnya hanya satu, yaitu nanti siap untuk berbagi ilmu tentang dunia blogging. Silakan yang tertarik untuk berbagi ilmu tentang dunia blogging bisa inbox saya.

Program Komunitas Blogger Semut

Program ini nanti bisa berkembang sesuai dengan usulan dari rekan blogger lain.

  1. Program kelas online dan offline terkait dunia blogging
  2. Kelas liputan lapang langsung. Yaitu blogger diajak langsung ke tempat lokasi, untuk liputan bersama-sama, baik ke wisata, kuliner, komunitas, hingga acara. Program ini dilaksanakan setelah blogger sudah dapatkan materi terkait menulis ala blogger.
  3. Relawan pendamping ngeblog bagi komunitas dan usaha kecil menengah. Membantu komunitas dan usaha kecil menengah yang butuh pendampingan terkait ngeblog untuk promosi-branding
  4. Jalan-jalan sambil sebar virus ngeblog. Program yang bisa dilakukan oleh satu/beberapa orang ke suatu tempat. Kemudian berbagi terkait dunia blogging/lainnya di daerah tersebut. Jadi sambil jalan-jalan bisa berbagi manfaat.

Keunikan yang ada di Komunitas Blogger Semut

  1. Promo tulisan terbaru tertata rapi dalam satu postingan yang dimoderatori oleh admin. Misalnya, “Promo tulisan terbaru di sini. Silakan berkomentar dan tinggalkan url-nya.” Masing-masing yang promo wajib saling berkomentar satu sama lain. Ini sebagai bentuk menghargai dan mendukung satu sama lain. Sama seperti semut yang saling bahu membahu untuk mencapai satu tujuan yang sama.
  2. Postingan menggunakan hastag sesuai dengan ketentuan yaitu #share (untuk berbagi postingan terbaru), #event (kegiatan-kegiatan), #job (pekerjaan) #info (informasi umum diluar kategori ketiga di atas).
  3. Di blog anggota, ada tulisan yang membahas tentang profesinya.
  4. Terdapat kelas online dan offline.

Filisofi Semut

Kenapa menggunakan nama semut untuk komunitas blogger ini?

Saya kemarin mencari nama-nama yang pas untuk komunitas ini. Kemudian saat melihat semut, saya tercetus untuk gunakannya, soalnya banyak pelajaran yang bisa diambil.

Pertama semut itu kecil namun tidak pantang menyerah

Ketika mendengar kata semut, pendengar pasti sadar akan maknanya. Saya dan orang-orang yang nanti masuk di komunitas ini, harapannya selalu rendah hati, merasa kecil atas pencapaian yang didapatkannya, serta tidak pernah berhenti untuk berkontribusi bagi bangsa.

Hal ini supaya tidak mudah sombong, sehingga terus belajar dan berbagi.

Walaupun kami kecil, kami tidak pantang menyerah untuk mencapai tujuan.

Kedua semut mampu mengangkat beban lebih dari tubuhnya, apalagi jika berkelompok

Hikmah kedua, ketika masing-masing dari Komunitas Blogger Semut menyadari bahwa dirinya kecil. Maka harapannya saling sinergi dan kolaborasi.

Kita saling maju dan berkembang bersama-sama, melakukan hal-hal luar biasa untuk Indonesia.

Saya pun nanti juga tidak melarang, untuk anggota komunitas mencari uang lewat blog, namun saya menyarankan porsi terbesarnya tetap untuk berbagi konten positif.

Ketiga  semut berpikir musim panas sepanjang musim dingin

Mengutip dari intisari-online.com, menjelaskan selama musim dingin, semut mengingatkan diri mereka sendiri, “Ini tidak akan berlangsung lama, kita akan segera keluar dari sini.”

Hikmahnya, sebagai blogger kita pun harus selalu optimis dalam mengarungi masa depan.

Keempat, semut mengumpulkan makanan selama musim panas untuk musim dingin

Masih dari situs yang sama, dijelaskan jika semut akan mengumpulkan makanan untuk musim dingin, selama yang mereka bisa.

Artinya semut akan melakukan yang terbaik dan mempersiapkan hari esok dengan maksimal.

Makna yang bisa diambil, sebagai blogger kita harus mempersiapkan diri untuk esok.

Khususnya untuk tabungan di kehidupan kita yang jangka panjang di akhirat kelak. Menulis menjadi salah satu amalan yang bisa membuat kita abadi serta mendapatkan pahala yang terus mengalir.

Itulah beberapa di antara hikmah semut, masih banyak lagi pelajaran yang bisa diambil.

Apakah Anda tertarik untuk bergabung?

Sesungguhnya, komunitas ini hadir, bukan untuk bersaing dengan komunitas lain. Saya menyadari jika bersaing pasti, komunitas ini akan kalah.

Komunitas ini hadir untuk sinergi dan kolaborasi untuk Indonesia yang lebih baik. Menyebarkan virus ngeblog, khususnya pada generasi muda, kemudian sama-sama berkontribusi untuk Indonesia.

Saya menyadari, saya blogger baru kemarin sore. Namun itu tidak menyurutkan langkah saya untuk berbagi pada yang lain, dengan ilmu yang saya punya.

Semoga saya bisa terus konsisten dan dimudahkan oleh-Nya untuk kolaborasi, berbagi, dan memberi manfaat.

Serta kehadiran komunitas kecil ini diterima dan memberi manfaat, aamiin.

Sampaikan walau hanya satu ayat. Hak ilmu adalah diamalkan. Jadi, yuk rekan-rekan blogger kita sinergi, kolaborasi dan berbagi!

Baca juga:

Sandi Iswahyudi

Halo saya Sandi suka berbagi tentang digital marketing, terjun sejak 2018, kalau masuk ke dunia blogger sejak 2015.

Satu pemikiran pada “Komunitas Blogger Semut: Tempatnya Belajar Ngeblog, Sinergi, dan Kolaborasi Untuk Indonesia”

Komentar ditutup.

Open chat
Halo

Ada yang bisa dibantu?