Wahai Nabi, kami umat yang mencintaimu. Kami akan laksanakan umroh. Insyaa Allah sore ini kami akan terbang dari Yordania ke Madinah.
Malamnya, kami sampai ke kotamu, Madinah Al-Munawaroh.
Insyaa Allah besok kami mulai sholat subuh di masjidmu, Masjid Nabawi.
Wahai Rabbku, tolong sampaikan salam rindu kami kepada kekasihmu, Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam.
Kami berharap semoga memperoleh syafaat Rasulullah di akhirat kelak. Bisa berkumpul dengan Rasulullah dan para sahabat. Aamiin.
Ya Allah jangan jadikan ini yang terakhir kami umroh dan sholat didua masjid muliamu, Masjid Nabawi dan Masjidil Haram!
Undang kami, keluarga, dan semua kaum Muslim ke sini. Bersujud, menuntut ilmu, umroh hingga melaksanakan haji.
Ya Allah, karuniakan kepada kami nikmat sujud, dzikir, Islam, iman, dan amal saleh.
Ya Allah karuniakan kepada kami rasa cinta yang dalam terhadapMu dan Rasulullah, seperti cinta para sahabat.
Ya Allah alhamdulillah atas segala nikmat yang Engkau beri.
Bandara Udara Internasional Queen Alia (Selasa, 16.45 waktu setempat)